30.9 C
Jakarta

Sering Aktivitas Outdoor, Baca Doa Ini Agar Diberi Keselamatan

Artikel Trending

Asas-asas IslamIbadahSering Aktivitas Outdoor, Baca Doa Ini Agar Diberi Keselamatan
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. – Bagi sebagian orang aktivitas outdoor adalah aktivitas yang menyenangkan. Selain menyenangkan, aktivitas outdoor biasanya berisi kegiatan yang ekstrem seperti naik gunung, rafting dan lain sebagainnya. 

Tentu ketika melakukan aktivitas outdoor, orang selalu berdoa agar diberikan keselamatan. Dan berikut doa yang perlu dibaca agar aktivitas outdoor bisa selamat dan terhindar dari marabahaya.

Setidaknya ada dua redaksi doa yang bisa dibaca. Redaksi doa yang pertama ini termaktub dalam kitab Mirqah al-Mafatih jilid IV halaman 353 sebagai berikut:

 اللَّهُمَّ إِنِّيْ أعُوذُ بِكَ مِنَ الهَدْمِ وأعُوذُ بِكَ مِنَ التَّرَدِّي وأعُوذُ بِكَ مِنَ الغَرَقِ وَالحَرَقِ وَالهَرَمِ وَأعُوذُ بِكَ أن يَتَخَبَّطَنِي الشَّيْطانُ عِنْدَ المَوْتِ وأعُوذُ بِكَ أنْ أمُوتَ فِي سَبِيلِكَ مُدْبِراً وأعُوذُ بِكَ أن أمُوتَ لَديغاً

Allâhumma innî a‘ûdzubika minal hadmi wa a‘ûdzubika minat taraddî wa a‘ûdzubika minal gharaqi wal haraqi wal harami wa a‘ûdzubika an yatakhabbathanîsy syaithânu ‘indal maut wa ‘aûdzubika an amûta fî sabîlika mudbiran wa a‘ûdzubika an amûta ladîghan

Artinya: “Ya Allah, sungguh aku berlindung kepada-Mu dari reruntuhan (longsor). Dan aku berlindung pada-Mu dari tergelincir, dan aku berlindung pada-Mu dari tenggelam (banjir), terbakar, dan tak berdaya. Dan aku berlindung pada-Mu apabila setan menjerumuskan padaku ketika akan mati, dan aku berlindung pada-Mu apabila mati dalam keadaan berbalik arah dari jalan-Mu (murtad), dan aku berlindung pada-Mu apabila mati karena disengat.” (HR Abu Daud).

BACA JUGA  Bolehkah Shalat Jamak-Qashar karena Rekreasi Liburan Idul Fitri?

Adapun redaksi doa kedua agar diberikan keselamatan saat aktivitas outdoor adalah sebagai berikut:

بِسْمِ اللهِ، وَلَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ، اَللَّهُمَّ إنِّي أَسْأَلُكَ يَا اللهُ بِعَظَمَتِكَ وَجَلَالِكَ وَكَرَمِكَ وَقُدْرَتِكَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ، أَنْ تَجْعَلَ لِي سَلَامَةً فِي سَمْعِي وَبَصَرِي وَدِينِي وَأَهْلِي وَمَالِي، وَأَنْ تَتَوَفَّانِي مُسْلِمًا وَأَنْ تُدْخِلَنِي الْجَنَّةَ

Bismillah, wa lâ ḫaula wa lâ quwwata illâ billah. Allahumma innî as-aluka yâ Allah bi ‘adhamatika wa jalâlika wa karamika wa qudratika ‘ala kulli syai’in. An taj’al lî salâmatan fi sam‘î wa bashari wa dînî wa ahli wa mâlî, wa an tatawaffanî musliman wa an tudkhilanî al-jannata.

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah, dan tiada daya dan kekuatan kecuali dengan Allah. Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu, wahai Allah, dengan keagungan-Mu, kemuliaan-Mu, kemurahan-Mu, dan kekuasaan-Mu atas segala sesuatu. Agar Engkau menjadikan keselamatan bagi pendengaranku, penglihatanku, agamaku, keluargaku, dan hartaku. Dan agar Engkau wafatkan aku dalam keadaan muslim dan memasukkanku ke dalam surga.”

Demikianlah doa yang perlu dibaca agar diberikan keselamatan saat aktivitas outdoor

Ahmad Khalwani, M.Hum
Ahmad Khalwani, M.Hum
Penikmat Kajian Keislaman

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru