31 C
Jakarta

ISIS Serang Ibu Kota Rusia, Pengamat Sebut Jakarta Juga Bisa Jadi Target

Artikel Trending

AkhbarNasionalISIS Serang Ibu Kota Rusia, Pengamat Sebut Jakarta Juga Bisa Jadi Target
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Jakarta – Penyerangan kepada warga sipil di Moskow, Rusia yang diklaim dilakukan ISIS membuat dunia terkejut. Aksi serupa dinilai bisa terjadi di negara lain. Pengamat terorisme, Al Chaidar menyebut tak menutup kemungkinan Kota Jakarta akan menjadi target kelompok teroris kelompok ISIS.

“Tidak tertutup kemungkinan Jakarta akan menjadi sasaran berikutnya atau negara-negara lain yang dianggap memiliki hubungan yang tidak harmonis dengan kekuatan-kekuatan kapitalisme global,” katanya saat dihubungi, Sabtu, 23 Maret 2024.

Diketahui, aksi penembakan massal hingga menewaskan puluhan orang terjadi di Moskow, Rusia. Kelompok ISIS mengaku sebagai dalang dari serangan brutal tersebut. Aljazeera melaporkan, akibat serangan itu setidaknya ada 60 warga sipil yang meninggal dan 145 lainya luka-luka.

Al Chaidar menjelaskan, serangan teror di Moskow merupakan sebuah Plot Proxy War. Dalam hal ini serangan teror di Moskow merupakan bagian dari kelompok ISIS Khorasan (ISK). Sementara ISK itu sendiri merupakan kelompok teroris yang pernah dibentuk oleh intelijen Amerika Serikat sebelum mereka meninggalkan Afghanistan.

BACA JUGA  BNPT Susun Modul Ajar Pelatihan kepada Aparatur Tiga Pilar

“Kelompok proxy teroris ini bisa dimobilisasi di mana saja termasuk juga di Indonesia dan di negara-negara lain yang pertahanan terorismenya agak lemah,” katanya.

Pihaknya juga menuturkan bahwa ISK sudah lama bergerak di beberapa ibukota. Tak menutup kemungkinan akan bergerak di negara-negara Eropa yang lain jika dimobilisasi oleh kelompok intelijen yang selama ini sulit untuk dibaca keberadaannya. “Ini merupakan ekstensifikasi dari krisis konflik di Suriah yang juga melibatkan kekuatan-kekuatan yang berseberangan dengan Amerika seperti Turki dan Rusia,” tutur Al Chaidar.

Pihaknya juga menambahkan keterangan terkait karakteristik dan ciri-ciri jaringan ISK yang biasanya menyasar kota-kota. “Ciri khas dari serangan-serangan teror yang dilakukan oleh kelompok ISK ini adalah biasanya berlokasi di ibukota negara,” tambahnya. 

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru