29.7 C
Jakarta

Musim Hujan Tiba, Baca Doa Ini Agar Hujan Tidak Jadi Bencana

Artikel Trending

Asas-asas IslamIbadahMusim Hujan Tiba, Baca Doa Ini Agar Hujan Tidak Jadi Bencana
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com – Sebagaimana diketahui bahwa di Indonesia ini ada dua musim, yaitu musim kemarau dan musim penghujan. Bulan September adalah awal dari datangnya musim penghujan. Oleh karenanya perlu dilakukan persiapan-persiapan di musim hujan ini, seperti menjaga daya tahan, dan bagi yang berkendara selalu sedia mantel. Hujan ada adalah anugerah dari Allah, namun demikian terkadang curah hujan yang begitu tinggi menyebabkan bencana seperti banjir dan tanah longsor. Untuk itu penting membaca doa hujan, agar hujan yang turun ini menjadi berkah dan tidak menjadi bencana.

Diriwayatkan dari Imam Bukhori, sebagaimana yang dinukil oleh Ibnu Qoyim Al-Juuziyah dalam kitabnya Al-Wabilus Shayyib Minal Kalimit Thayyib. Suatu ketika Rasulullah Muhammad sedang berkhutbah jumat, lantas ada beberapa sahabat yang melaporkan kepada Rasulullah tentang hujan deras yang telah mengguyur selama enam hari. Yang mana hujan tersebut banyak menyebabkan masyarakat kehilangan harta benda dan merusak fasilitas-fasilitas publik.

BACA JUGA  Doa Agar Diberikan Ketetapan Hati Untuk Berhijrah Dalam Kebaikan

Mendengar hal yang demikian, maka Rasulullah memanjatkan doa agar hujan tidak menjadi bencana atau musibah. Berikut redaksi doanya

 اللَّهُمّ حَوَالَيْنَا وَلَا عَلَيْنَا ,اللَّهُمَّ عَلَى الْآكَامِ وَالْجِبَالِ وَالظِّرَابِ وَبُطُونِ الْأَوْدِيَةِ وَمَنَابِتِ الشَّجَرِ

Allāhumma hawālainā wa lā alainā. Allāhumma alal ākāmi wal jibāli, waz zhirābi, wa buthūnil awdiyati, wa manābitis syajari.

Artinya: “Ya Allah, turunkanlah hujan di sekitar kami (memberkahi), bukan di atas kami (memudaratkan). Ya Allah, turunkanlah hujan ke dataran tinggi, gunung-gunung, bukit-bukit, perut lembah, dan tempat tumbuh pohon”.

Semoga dengan membaca doa hujan ini, hujan-hujan yang mengguyur wilayah Indonesia menjadi hujan yang penuh keberkahan. Dan dengan membaca doa ini, semoga hujan-hujan yang turun tidak menyebabkan bencana dan kerugian-kerugian bagi masyarakat, Amin.

Ahmad Khalwani, M.Hum
Ahmad Khalwani, M.Hum
Penikmat Kajian Keislaman

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru