29.7 C
Jakarta
Array

Sedikit Usaha Memahami Surah Al-Waqi’ah (Bagian-III)

Artikel Trending

Sedikit Usaha Memahami Surah Al-Waqi’ah (Bagian-III)
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Aneka Fasilitas Golongan Kanan Di Surga

Beberapa sahabat berharap di surga ada seperti lembah  Buwajj yang ada di kota Thaif yang dipenuhi dengan pohon-pohon indah nan rindang yang penuh dengan buah-buahan. Tidak lama berselang turunlah beberapa ayat berikut:

Wa Ashhâbul Yamîn Mâ Ashhâbul Yamîn

Golongan Kanan; yang menerima catatan amal mereka dari arah kanan

Mereka di bawah satu tingkat Sâbiqîn Muqarrabîn. Sebagaimana tingkat keimanan, amal saleh dan keikhlasan mereka di dunia dibawah tingkat Sâbiqîn Muqarrabîn. Namun tingkatan golongan kanan merupakan tingkatan yang tinggi pula. Allah swt memberikan fasilitas yang penuh kenikmatan pula, di antaranya;   

Fî Sidrin Makhdhûd

Berada di sekeliling pohon bidara yang tak berduri

Wa Thalhin Mandhûd

Juga pohon pisang yang buahnya bersusun lebat nan ranum

Wa Zhillin Mamdûd

Mereka di bawah naungan yang tak akan menyingsing

Wa Mâin Maskûb

Air mengalir tiada putusnya

Wa Fâkihatin Katsîrah

Buah-buahan melimpah ruah

Berbagai macam buah dapat dijumpai di sana.

Lâ Maqthûʻah Wa Lâ Mamnûʻah

Tidak akan pernah ada habisnya dan bebas gratis tidak terlarang

Tumbuhnya buah-buahan di sana tidak menunggu pada musim-musim tertentu. Sepanjang waktu tersedia selalu.

Wa Furusyin Marfûʻah

Kasur-kasur yang menjulang tinggi di atas ranjang

Penghuni kelas golongan kanan ini bisa duduk-duduk dan tidur di kasur yang menjulang tinggi di atas ranjang.

Innâ Ansya’nâhunna Insyââ

Kami menciptakan bidadari sebagai makhluk baru tanpa dilahirkan sebelumnya

Sebelumnya belum pernah ada mahkluk seperti bidadari yang tidak pernah disentuh manusia dan jin manapun. Mereka bukanlah keturunan Adam dan Hawa.

Fajaʻalnâhunna Abkâran

Kami Jadikan mereka perawan kembali

Setiap kali digauli mereka akan kembali perawan kembali tanpa rasa sakit maupun nyeri.

ʻUruban Atrâban

Disayangi oleh pasangan mereka karena usia mereka masih sama mudanya

Allah menciptakan makhluk tersebut hanya untuk penghuni golongan kanan yang mengisi kehidupan dunianya dengan keimanan dan amal saleh.

Li Ashhâbil Yamîn

Kenikmatan itu semua bagi Golongan Kanan

Ketika para sahabat mendengar ayat QS al-Waqiʻah [56]: 13-14, mereka merasa sangat kecewa karena hanya sedikit umat belakangan (umat Muhammad saw yang masuk dalam surga. Salah satu yang kecewa adalah Umar bin al-Khatab, ia menangis dan berharap umat Muhammad diberi porsi lebih. Akhirnya turun ayat berikut:

Tsullatun Minal Awwalîn

Golongan kanan terdiri dari; Sekumpulan banyak orang dari umat-terdahulu

Al-Wahidi mengatakan penduduk surga dibagi dua. Separuh mereka dari umat-umat para nabi terdadulu dan separuh lainnya dari umat Muhammad saw saja

Wa Tsullatun Minal Âkhirîn

Dan Sekumpulan banyak orang dari umat belakangan (umat Muhammad saw)

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru