29 C
Jakarta
spot_img

Presiden Turki Tolak Rencana Presiden Trump Terkait Gaza 

Artikel Trending

AkhbarInternasionalPresiden Turki Tolak Rencana Presiden Trump Terkait Gaza 
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Turki – Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan menolak usul Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk merelokasi warga Palestina dari Gaza. Ia mengatakan bahwa rencana itu tidak layak dipertimbangkan atau dibahas.

Dalam konferensi pers yang diadakan pada larut malam, Presiden Erdogan menyatakan bahwa tidak ada kekuatan yang dapat mengusir warga Gaza dari tanah air abadi mereka. Pihaknya sangat menghormati hak warga Palestina atas daerahnya yang telah lama ditempati itu.

“Saya ingin menyatakan ini dengan jelas, usul yang diajukan oleh pemerintahan baru AS mengenai Gaza di bawah tekanan lobi Zionis tidak layak dipertimbangkan atau dibahas dari sudut pandang kami,” ujar Erdogan kepada wartawan sebelum ia berangkat ke Malaysia.

BACA JUGA  India Pertimbangkan Terima Duta Besar Taliban di New Delhi, Respons Pengaruh Tiongkok di Afghanistan

Pemerintahan Turki sangat menghormati kemerdekaan rakyat Palestina. “Tidak seorang pun memiliki kekuatan untuk mengusir warga Gaza dari tanah air abadi mereka,” imbuhnya.

Pernyataan yang disampaikan Erdogan tersebut adalah pernyataan pertama presiden Turki mengenai usul Trump untuk merelokasi warga Palestina dari Gaza. Minggu lalu, Menteri Luar Negeri Turki menyebut usulan itu sebagai tidak dapat diterima.

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru