32.1 C
Jakarta
spot_img

Perayaan Imlek 2025 Diharapkan dapat Tingkatkan Toleransi

Artikel Trending

AkhbarDaerahPerayaan Imlek 2025 Diharapkan dapat Tingkatkan Toleransi
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Surabaya – Menjelang peringatan atau perayaan Tahun Baru Imlek 2025 di Indonesia, berbagai makna dan harapan muncul di dalam setiap individu yang merayakan. Salah satu harapan yang muncul di berbagai kalangan masyarakat pada awal tahun 2025 ini yakni toleransi dan hidup berdampingan dengan damai antar masyarakat Indonesia.

Hal ini di sampaikan Go Fee Mong, seorang guru SD Nation Star Academy (NSA), di salah satu sekolah di Surabaya yang juga merupakan masyarakat Surabaya keturunan Tionghoa. Saat diwawancara RRI Jumat (24/1/2025), wanita yang akrab di panggil Fey tersebut mengaku, di tahun 2025 ini harapan bagi terjalinnya toleransi dan hidup guyub di lingkungan masyarakat khususnya di Kota Surabaya. “Tema Imlek tahun ini adalah Ritual Syukur dan Harapan Baru, tentu harapannya kami masyarakat Indonesia bisa hidup lebih bertoleransi dan guyub antar sesama,” katanya.

BACA JUGA  Baznas Banyumas Gelar "Obras Santer" untuk Tingkatkan Kesadaran Masyarakat terhadap Terorisme

Menurutnya, di era modern seperti saat ini, masyarakat telah mengalami perubahan budaya yang sebelumnya terbiasa guyub, menjadi apatis dan lebih individualis. Ia harap dengan perayaan Tahun Baru Imlek 2025 ini bisa memicu masyarakat untuk lebih guyub dan peduli dengan lingkungan sekitar. “Masyarakat modern seperti saat ini cenderung cuek, apatis, karena lebih fokus ke mesin daripada ke antar manusia, semoga Imlek kali ini bisa lebih baik lagi dari tahun sebelumnya,” ujarnya.

Fey juga menjelaskan dalam perayaan Imlek, segala bentuk ciri khas perayaan seperti kue keranjang dan lainnya memiliki filosofi yang positif. “Bentuk kue keranjang kan bulat, itu membawa makna Imlek persatuan, tekstur kue yang lengket menggambarkan hubungan yang erat antar individu, serta rasa manis dari kue keranjang yang dimaknai sebagai kesan yang gembira saat merayakan Imlek,” ucapnya.

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru