31.8 C
Jakarta

Penulis Butuh Persaingan, Tetapi Mesti Bisa Saling Beri Inspirasi

Artikel Trending

KhazanahLiterasiPenulis Butuh Persaingan, Tetapi Mesti Bisa Saling Beri Inspirasi
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com – Sejatinya banyak penulis yang menulis dan mengirimkannya ke media massa cetak atau media online, sesungguhnya menciptakan persaingan secara tidak langsung. Bagaimana kemudian cara cari inspirasi di tengah persaingan tersebut?

Namun demikian, hal ini memang harus selalu ada sehingga setiap penulis akan selalu berusaha menghasilkan tulisannya agar bisa menarik redaktur yang dikirimi tulisannya. Tentu saja hal ini dimaksudkan agar semakin hari tulisan yang hadir akan semakin baik dan tentunya banyak memberi manfaat bagi pembaca termasuk bagi penulis lainnya.

Secara realita memang kita tak bisa menghindari kehadiran banyak penulis, baik yang pemula maupun yang telah senior di jagat tulis menulis ini. Tetapi bagi setiap penulis tak perlu khawatir dengan kenyataan ini. Apa sebabnya? Sebab setiap penulis memiliki masing-masing ciri khas dan keunggulan dari tulisan yang dihasilkannya.

Juga selain itu, jika berbicara tentang kesempatan dimuatnya tulisan itu harus disadari akan kembali kepada masing-masing rezeki penulisnya. Jadi yang terbaik adalah ketika banyak kesempatan untuk menulis maka lakukanlah dan kirimkan ke media yang tepat, sehingga tulisan tersebut memiliki peluang besar untuk dimuat.

Bagi seorang penulis, menghasilkan tulisan terbaik adalah sebuah kemestian. Sehingga dari hari ke harian akan memperbaiki kualitas tulisan agar bisa bersaing dengan penulis lainnya. Tak mengherankan jika kita akan selalu melihat terkadang tulisan yang muncul selalu atas nama penulis yang itu-itu saja.

Hal ini harus kita sadari jika penulis yang bersangkutan mampu memikat hati redaktur dan tulisannya memang benar-benar layak dimuat dan sangat dibutuhkan pembaca. Sehingga hal ini yang perlu kita pelajari sebagai penulis.

Alangkah lebih baik jika melihat tulisan penulis tertentu sering dimuat sesungguhnya hal tersebut bisa menjadi inspirasi penulis lainnya. Dari tulisan tersebut sebagai penulis kita akan bisa banyak belajar tentang bagaimana cara menulis yang baik.

Penulis yang karyanya selalu wara-wiri di berbagai media massa apalagi kita selalu membacanya, berarti penulis tersebut sesungguhnya guru tidak langsung agar kita bsia mengikuti bagaimana bsia menghasilkan tulisan yang baik.

Di sini kita bsa mempelajari bagaimana penlis tersebut memilih diksi, bagaimana dia menggunakan gaya bahasanya, bagaimana yang bersangkutan mampu menangkap ide yang banyak dibutuhkan pembaca, bagaimana pula kita mempelajari struktur kepenulisannya serta hal-hal lain yang membuat bobot tulisan tersebut baik dan layak untuk dimuat.

Maka dari itu kesampingkan pandangan lain kepada mereka yang tulisannya sering dimuat. Justru yang harus dikedepankan, sesungguhnya ialah inspirator bagi kita selaku penulis. Dengan bisanya kita selaku penulis mempelajari tulisan hasil penulis lain setidaknya kita akan mendapatkan ilmu yang cukup berharga selain mungkin ada mentor penulisan yang selalu bertemu dengan kita.

Terkadang kita jadi gregetan sendiri manakala tulisan orang lain sering dimuat sementara tulisan kita malah jarang dimuat bahkan cenderung tak dimuat-muat. Di sini memang butuh kesabaran untuk terus mengasah kemampuan dengan sabar berlatih menulis agar mampu mendapatkan ritme yang baik dalam menulis.

BACA JUGA  Baca Buku Tapi Lupa Isinya, Rugi Dong?

Justru jika kita melihat banyak melihat karya-karya penulis lain sering dimuat seharusnya muncul keyakinan jika suatu hari kelak tulisan kita pun akan dimuat pula. Jadi tanggapi semua itu dengan santai sambil mempelajari tulisan hasil penulis itu hingga kita akan paham bagaimana menulis yang baik itu.

Keuntungan kita bisa belajar dari hasil karya penulis lain maka akan terjawab tentang kelemahan kita, mengapa tulisan kita jarang dan malah tak pernah dimuat. Nah di sini sesungguhnya kita selaku penulis mendapat sesuatu yang sangat berharga. Memang mesti disadari jika kita semua penulis hakikat bersaing secara tidak langsung tetapi pada bagian lain sesungguhnya banyak inspirasi yang bisa didapatkan dari penulis lain.

Sadar atau tidak, mungkin banyak penulis yang malu-malu kucing mengakuinya. Tetapi sebagai penulis saya harus mengakui, jika saya sebagai penulis banyak belajar pula dari penulis yang menginspirasi saya.

Menjadikan hal ini semua bukanlah hal yang kurang baik bahkan justru hal ini adalah hal yang cukup baik karena memotivasi khususnya penulis pemula untuk bisa belajar agar mampu menghasilkan tulisan yang baik. Di sini bukan berarti plagiat terhadap karyanya dan itu sangat dilarang sekali. Tetapi lebih bertumpu bagaimana mengikuti hal-hal baik yang ditunjukkan dari karya tulisan yang ada sehingga terdorong untuk menghasilkan tulisan yang baik pula.

Kita pun juga perlu malu atau alergi jika penulis lain adalah inspirasi dunia kepenulisan kita, sebab dari tulisan mereka kita b sia banyak belajar tentang bagaimana menulis yang baik itu dan banyak dibaca oleh pembaca di seantero jagat ini.

Kita perlu sadari pula bahwa fitrahnya manusia agar bertahan hidup tentu harus mampu mempertahankan keberadaan diri dalam jalur positif. Bahkan di sini kita pun takkan bisa terhindar dari persaingan yang ada. Bukan saja persaingan dalam dunia tulis menulis tetapi dalam berbagai sendi kehidupan.

Sehingga tak salah jika kita selaku penulis selain memberi manfaat bagi pembaca melalui tulisan yang dihasilkan maka perlu pula kita memiliki semangat menginspirasi untuk penulis lain yang membuat mereka jadi bersemangat di dalam menghasilkan tulisan-tulisannya. Bukankah menginspirasi orang adalah perbuatan yang baik dan berpahala pula jika diikuti untuk kebaikan.

Sehingga kita tak bisa menafikan bila setiap saat pasti akan lahir para penulis baru seperti kelahiran manusia di atas muka bumi ini. Karena itu, sebagai penulis jangan tabu untuk persaingan yang ada tetapi mesti dilakukan dengan kompetisi yang baik serta tentu saja kita sebagai penulis harus mampu menginspirasi pula penulis lain untuk bisa berkarya baik dan juga meramaikan jagat dunia kepenulisan yang wara-wiri selama ini.

Semoga tulisan ini bermanfaat bagi semuanya dan memberi pencerahan tentang pentingnya kita bersaing dan menginspirasi khususnya kebaikan di dalam dunia kepenulisan ini.

Deffy Ruspiyandy
Deffy Ruspiyandyhttps://www.www.harakatuna.com/
Penulis artikel di berbagai media massa cetak dan online, Penulis ide cerita di beberapa TV Swasta, bermukim di Bandung.

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru