30.9 C
Jakarta

NU Lampung Perkuat MWC NU untuk Tangkal Radikalisme

Artikel Trending

AkhbarDaerahNU Lampung Perkuat MWC NU untuk Tangkal Radikalisme
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Lampung – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bandar Lampung melakukan penguatan struktur tingkat kecamatan. Kegiatan ini merupakan bagian agenda besar NU Lampung untuk menguatkan kader dan pengurus NU di tingkat MWC guna memperkokoh ajaran Islam santun melawan radikalisme.

Dalam acara yang diselenggarkan pada Kamis (29/10) Ketua PC NU Lampung Ichwan Adjie Wibowo mengatakan, saat ini pihaknya telah membentuk pengurus MWC di 20 kecamatan di Bandar Lampung. Hal itu guna memperluas syiar keislaman NU Lampung untuk melawan paham radikalisme.

Ia menjelaskan, admistrasi merupakan salah satu identitas dalam organisasi. Untuk itu perlu ada pemahaman hingga  struktur organisasi tingkat bawah. Dengan penguatan administrasi organisasi, maka akan kuat pula gerakan NU dalam memerangi radikalisme serta menyebarkan ajaran Islam yang ramah

BACA JUGA  Tim Sinergisitas BNPT dan Kementerian BUMN Tanggulangi Radikalisme secara Soft Approach

NU Lampung, tutur Ichwan Adjie akhir akhir ini semakin menguat dengan pembentukan kepengurusan di berbadai plosok. “Sebelumnya kami telah membentuk pengurus hingga tingkat kecamatan (MWC), selanjutnya akan dibentuk pengurus di level kelurahan atau ranting,” kata dia.

Hal itu sebagai wujud sikap konsisten NU dalam melakukan dakwah Islam yang Rahmatan Lil Alamin. Tugas besat NU adalah menjaga ketengangan umat dari ancaman ideologi menyimpang. Terutama dalam menangkal terjadinaya radikalisme dan terorisme. Pihaknya menjelaskan, saat ini kelompok radikal sudah mulai mempengaruhi masyarakat perkotaan.

“Tugas kami adalah memberi pemahaman tentang islam yang ramah dan menumbuhkan rasa toleransi di masyarakat,” ujarnya.

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru