29.7 C
Jakarta

Mengenal Enam Syafaat Nabi Muhammad Kepada Umatnya

Artikel Trending

Asas-asas IslamSirah NabawiyahMengenal Enam Syafaat Nabi Muhammad Kepada Umatnya
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Nabi Muhammad adalah penutup para nabi yang telah diutus oleh Allah kepada manusia di muka bumi. Diantara keistimewaan Nabi Muhammad adalah bisa memberikan syafaat kepada umatnya. Memberi syafaat termasuk keistimewaan Rasulullah SAW kepada umatnya.

Memberi syafaat lebih dipilih Nabi Muhammad daripada memasukan setengah dari umatnya kedalam surga. Hal ini seperti yang diceritakan dalam sebuah hadis yang berbunyi

اتاني آت من عند ربي فخيرني بين أن يدخل نصف أمتي الجنة وبين الشفاعة فاخترت الشفاهة وهي لمن مات لا يشرك بالله شيئا

Artinya: “Telah datang kepadaku utusan (Jibril) dari tuhanku dan memberiku sebuah pilihan. Antara memasukan setengah umatku kedalam surga dan memberi syafaat. Maka aku memilih syafaat. Dan syafaat ini diperuntukan untuk orang yang meninggal tanpa menyekutukan Allah dengan suatu apapun”. [HR. At-Tirmizi dan Ibnu Hibban].

Hanya dengan pertolongan Allah dan syafaat Nabi Muhammadlah, semua orang Islam bisa masuk kedalam surga. Namun demikian, untuk bisa memperoleh syafaat Nabi Muhammad diperuntukan sebuah syarat. Yaitu untuk tidak menyekutukan Allah dengan suatu apapun.

Begitu istimewanya syafaat Rasulullah SAW ini, maka wajib bagi orang beriman untuk mempercayainya dan mengetahui enam jenis syafaat yang akan diberikan Nabi Muhammad kepada umatnya.

Enam Syafaat Nabi Muhammad Kepada Umatnya

Ulama kenamaan, Ibnul Qayyim menjelaskan enam syafaat Rasulullah SAW ini.

Pertama, syafaat yang besar. Disebut besar, karena hanya Nabi Muhammadlah yang dapat melakukannya. Seluruh nabi dan rasul selain diri beliau tidak mampu melakukannya.

Ini terjadi ketika umat manusia menjelang dihisab dalam pengadilan Hari Akhir. Keadaan Padang Mahsyar sangat memberatkan manusia. Tiap orang lantas mendatangi nabi-nabi mereka. Namun, tiap nabi itu menolak hingga sampailah pada Nabi Muhammad SAW. Kemudian, Rasulullah SAW pun memohonkan syafaat kepada Allah SWT bagi mereka.

BACA JUGA  3 Alasan Nabi Isa Mendapat Julukan Al-Masih

Kedua, syafaat Nabi Muhammad untuk kaum beriman yakni mereka yang calon penghuni surga. Dengan syafaat itu, mereka akan dimudahkan masuk ke dalam Jannah-Nya.

Ketiga, syafaat Rasulullah SAW untuk orang-orang beriman yang melakukan maksiat saat hidup di dunia. Mereka menurut hisab pantas dimasukkan dalam neraka. Namun, Rasulullah SAW kemudian memohonkan syafaat kepada Allah sehingga Zat Yang Mahapengampun mengampuni dosa-dosa mereka.

Keempat,  syafaat Nabi Muhammad yang diperuntukkan bagi penduduk neraka yang semasa hidupnya mengakui “Laa Ilaaha Illa Allah.” Mereka itu masuk neraka lantaran dosa-dosa mereka selama di dunia.

Kelima, syafaat Rasulullah SAW bagi para penghuni surga. Dengan memohonkan syafaat ini kepada Allah SWT, penduduk itu akan meningkat derajatnya di dalam surga. Siapa saja yang dapat menerima keberuntungan ini? Adalah mereka yang hidupnya dilalui secara ikhlas, hanya menyembah dan memohon perlindungan kepada Allah SWT.

Keenam, syafaat Rasulullah SAW untuk anggota keluarganya yang meninggal dalam keadaan non-Muslim. Sebagai contoh, Abu Thalib. Dialah paman Nabi SAW yang dengan penuh kasih-sayang terus melindungi dan merawat beliau shalallahu ‘alaihi wasallam. Namun, ia meninggal dalam keadaan kafir.

Demikian enam syafaat Rasulullah SAW yang akan diberikan kepada Umatnya. Semoga kita termasuk umat yang akan mendapatkan syafaat Nabi Muhammad sehingga bisa mendapatkan sebaik-baiknya tempat, Surga An-Naim.

 

Ahmad Khalwani, M.Hum
Ahmad Khalwani, M.Hum
Penikmat Kajian Keislaman

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru