31.4 C
Jakarta
Array

FKDMI Ajak Masyarakat Menjaga Pemilu Damai

Artikel Trending

FKDMI Ajak Masyarakat Menjaga Pemilu Damai
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Jakarta-Forum Komunikasi Dai Muda Indonesia (FKDMI) mengajak masyarakat berpartisipasi penuh dalam menjaga penyelenggaraan pesta demokrasi pada 17 April 2019 yang damai. Menurut Ketua Umum FKDMI, Moh. Nur Huda, Pemilu merupakan ruang partisipatif bagi masyarakat dalam menciptakan kesejukan pesta demokrasi 5 tahunan itu.

“Helatan akbar ini harus disambut baik dan damai. Masyarakat musti berpartisipasi mewujudkan hal itu demi menjaga persatuan dan kesatuan bangsa” Ungkap pria yang juga Ketua Umum Ikatan Alumni Pondok Pesantren Tarbiyatut Tholabah Kranji Paciran Lamongan.

Huda menegaskan masyarakat juga jangan mudah terpengaruh dan terpancing dengan ujaran kebencian, fitnah dan hoax yang dapat membelah persatuan kita.

Ia melanjutkan, mari menjaga pemilu damai dan gunakan hak pilih dengan maksimal. “Kita akan memilih wakil rakyat dan pemimpin 5 tahun ke depan. Jadi sayang kalau hak pilih kita kalau tidak digunakan. Kita pilih sesuai dengan pengalaman dan rekam kerjanya serta visi dan misinya.” Tandasnya.

Selain itu, Moh. Nur Huda juga berharap agar penyelenggara Pemilu bisa menjalankan tugasnya dengan baik. Harapan ini agar Pemilu bisa berjalan dengan jurdil dan damai.

 

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru