32.1 C
Jakarta
spot_img

BNPT Perkuat Kolaborasi dengan Media untuk Pencegahan Terorisme

Artikel Trending

AkhbarDaerahBNPT Perkuat Kolaborasi dengan Media untuk Pencegahan Terorisme
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Bogor – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Komjen Pol Eddy Hartono, S.I.K., MH., menerima kunjungan dari Kompas.com di Kantor Pusat BNPT Kabupaten Bogor pada Rabu (12/3). Kunjungan tersebut merupakan bagian dari upaya memperkuat komitmen kolaborasi antara BNPT dan media sebagai mitra strategis dalam penanggulangan terorisme di Indonesia.

Menurut Komjen Pol Eddy Hartono, media memiliki peran yang sangat penting dalam upaya pencegahan terorisme. “Media merupakan mitra strategis BNPT dalam melakukan pencegahan,” ujar Kepala BNPT dalam pertemuan tersebut.

Lebih lanjut, Kepala BNPT menjelaskan bahwa dalam upaya mencegah terorisme, BNPT melakukan pendekatan melalui kontra radikalisasi. Dalam hal ini, media berfungsi sebagai perpanjangan tangan BNPT untuk menyebarkan edukasi kepada masyarakat, terutama melalui ruang siber yang semakin menjadi perhatian. “Kegiatan BNPT kan melakukan pencegahan salah satunya melakukan kontra radikalisasi dimana kontra narasi, kontra propaganda dan kontra ideologi ini kami memerlukan media untuk perpanjangan tangan untuk menyebarkan edukasi, apalagi sekarang ruang siber ini menjadi perhatian khusus generasi muda kita,” jelas Eddy Hartono.

Sementara itu, dalam pertemuan tersebut, Redaktur Pelaksana Kompas.com, Laksono Hari Wiwoho, menyatakan dukungannya terhadap berbagai upaya yang dilakukan oleh BNPT. Ia menegaskan bahwa pihak Kompas.com siap untuk membantu dalam menyebarluaskan narasi-narasi kontra radikalisasi, terutama dalam hal wawasan kebangsaan. “Ya kami dari Kompas sendiri sangat mendukung upaya-upaya yang dilakukan oleh BNPT,” ujarnya.

BACA JUGA  Kepala OPD se-Kota Padang Dibekali Bimtek Bela Negara dan Wawasan Kebangsaan

Laksono Hari juga menambahkan bahwa media memiliki kewajiban untuk menyebarkan literasi tentang wawasan kebangsaan, yang ia anggap sebagai salah satu kunci dalam upaya penanggulangan terorisme. Menurutnya, wawasan kebangsaan dapat menjadi benteng dalam menangkal ideologi-ideologi radikal yang bisa merusak persatuan dan kesatuan bangsa.

Lebih lanjut, Laksono Hari berharap kerja sama yang telah terjalin antara BNPT dan Kompas dapat terus berlanjut. “Kami berharap kerja sama lebih lanjut dengan BNPT ini bisa berlangsung terus supaya ada sinergi, bahwa bukan hanya pemerintah yang peduli terhadap masalah penanggulangan terorisme, kami juga sebagai media itu juga peduli terhadap masalah ini,” ungkapnya.

Dengan adanya kolaborasi ini, diharapkan dapat tercipta sinergi yang lebih kuat antara BNPT dan media dalam melakukan upaya pencegahan terorisme di Indonesia, khususnya dengan memanfaatkan ruang siber sebagai sarana edukasi dan informasi yang dapat menjangkau masyarakat luas.

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru