32.4 C
Jakarta

Bersama PT Sigap DAN Mitra, BNPT RI Akan Sosialisasikan Pedoman Perlindungan Aksi Teror Sebagai Implementasi RAN PE

Artikel Trending

AkhbarNasionalBersama PT Sigap DAN Mitra, BNPT RI Akan Sosialisasikan Pedoman Perlindungan Aksi...
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Jakarta – Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI) fokus terhadap aspek pencegahan dengan meningkatkan efektivitas pengamanan objek vital, transportasi dan fasilitas publik. Hal ini sejalan dengan Peraturan Pemerintah (Perpres) Rencana Aksi Nasional Pencegahan dan Penanggulangan Ekstremisme Berbasis Kekerasan Yang Mengarah Pada Terorisme (RAN PE).

Direktur Perlindungan BNPT RI, Brigjen Pol. Drs. Imam Margono menyampaikan BNPT RI bertugas tidak hanya melakukan asistensi dalam pengamanan dan perlindungan sarana/prasarana namun juga memperhatikan sisi peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusianya (SDM) untuk membangun kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi aksi teror.

“Asesmen tidak hanya tentang security perlindungan tempat saja, tapi juga asesmen personel dengan melakukan kegiatan capacity building yang berkaitan pengamanan dan perlindungan,” kata Imam Margono saat menerima PT Sigap Prima Astrea (15/5).

BACA JUGA  BNPT RI Gandeng Pers dalam Upaya Deteksi Dini Terorisme

Imam melanjutkan jika BNPT RI bersama PT Sigap Prima Astrea memiliki semangat yang sama dalam merealisasikan salah satu Pilar RAN PE. Dalam melaksanakan sinergi keduanya dituangkan dalam Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang diteken pada 5 April 2023 lalu. BNPT RI akan melakukan sosialisasi pencegahan tindak pidana terorisme di lingkungan kerja dan mitra PT Sigap.

PT Sigap Prima Astrea merupakan Salah satu badan usaha jasa pengamanan terbesar di Indonesia. Dalam melakukan kegiatan pengamanan menyeluruh, PT Sigap Prima Astrea berkomitmen untuk bersinergi dengan BNPT RI dalam rangka meminimalisir ancaman terorisme.

Ahmad Fairozi
Ahmad Fairozihttps://www.penasantri.id/
Mahasiswa UNUSIA Jakarta, Alumni PP. Annuqayah daerah Lubangsa

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru