33 C
Jakarta

Terima Perwakilan Pengurus Al-Irsyad, Menag Diskusi Islam Rahmatan Lil Alamin

Artikel Trending

AkhbarNasionalTerima Perwakilan Pengurus Al-Irsyad, Menag Diskusi Islam Rahmatan Lil Alamin
Dengarkan artikel ini
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com. Jakarta-Menteri Agama Fachrul Razi menerima kedatangan Pengurus Pusat Al Irsyad di Kantor Kementerian Agama. Kedua pihak berdiskusi tentang Islam rahmatan lil alamin.

“Islam kita menjadi contoh dunia. Meskipun gesekan gesekan ada, tapi tidak terlalu besar,” kata Menag di Jakarta, Kamis (13/08).

Kepada PP Al Irsyad, Menag berpesan agar senantiasa memegang rumusan Islam rahmatan lil Alamin, Islam yang memberikan rahmat kepada umatnya.

Sebelumnya, pimpinan PP Al Irsyad Faizol N bin Madi mengatakan bahwa selain silaturahim, kedatangannya dalam rangka melaporkan perkembangan kiprah organisasinya. “Kami ingin menjalin silaturahmi dengan Menteri Agama, sekaligus ingin menyampaikan perkembangan yang telah dicapai Al Irsyad,” kata Faisol.

Islam Rahmatan Lil Alamin di Tubuh Al Irsyad

Ketua Umum Pengurus Bidang Wanita  Al Irsyad, Fahimah Askar mengharapkan suport Menteri Agama agar kegiatan yang sudah dijalankan selama ini tetap konsisten. “Salah satu kegiatan yang kami lakukan adalah melakukan pembinaan narapidana yang ada di Lembaga Pemasyarakatan. Kami terpanggil melakukan pembinaan, karena sebagaian besar penghuninya adalah umat Islam. Ini yang menjadi keprihatinan kami,” jelas Fahira.

BACA JUGA  Kemenag Imbau Khatib Jumat Sampaikan Pesan Persaudaraan

Sebelumnya Menteri Agama menerima Pimpinan Yayasan Pesantren Indonesia Mahad Al Zaitun, Panji Gumilang. Kedatangan pimpinan tertinggi pondok pesantren di Indramayu ini untuk mengundang Menag menghadiri peringatan 1 Syuro 1442 H.

“Terima kasih telah mengundang, jika waktunya memungkinkan, Insya Allah akan memenuhi undangan ini,” kata Menag.

Hadir mendampingi Menag, Direktur Penerangan Agama Islam (Penais) Juraidi dan Sekretaris Menteri, Khoirul Huda.

 

Harakatuna
Harakatuna
Harakatuna.com merupakan media dakwah berbasis keislaman dan kebangsaan yang fokus pada penguatan pilar-pilar kebangsaan dan keislaman dengan ciri khas keindonesiaan. Transfer Donasi ke Rekening : BRI 033901002158309 a.n PT Harakatuna Bhakti Ummat

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru