28.9 C
Jakarta
spot_img

3 Tingkatan Ampunan Allah Kepada Hambanya

Artikel Trending

Asas-asas IslamTafsir3 Tingkatan Ampunan Allah Kepada Hambanya
image_pdfDownload PDF

Harakatuna.com – Salah satu yang harus menjadi keyakinan umat Islam adalah bahwa Allah itu maha pengampun. Tanamkan dalam diri bahwa Allah adalah dzat yang maha pengampun. Dalam Al-Quran, Allah juga telah memaklumatkan diri menjadi dzat yang maha pengampun. Oleh karenanya sebesar apapun dosa, yakinlah Allah akan mengampuni dosa berbarengan dengan kita terus melakukan ketaatan. Perlu diketahui bahwa ampunan Allah itu ada tingkannyanya, dan berikut 3 tingkatan ampunan Allah kepada hambanya.

Dalam Al-Quran, Allah menyatakan bahwa aku adalah maha pengampun bagi hambanya yang bertobat. 

وَاِنِّي لَغَفَّارٌ لِّمَنْ تَابَ وَاٰمَنَ وَعَمِلَ صَالِحًا ثُمَّ اهْتَدٰى

Artinya: “Sesungguhnya Aku Maha Pengampun bagi yang bertobat, beriman, dan berbuat kebajikan, kemudian tetap dalam petunjuk”. (QS. Thaha:82)

Dalam ayat ini, Allah menyebutkan dirinya dengan kata Ghaffar yang artinya maha pengampun bagi hambanya yang banyak dosanya tiada terkira. Terkait ayat ini, Arrazi dalam tafsirnya memberikan 3 tingkatan ampunan Allah kepada hambanya

وهَهُنا نُكْتَةٌ: وهي أنَّ العَبْدَ لَهُ أسْماءٌ ثَلاثَةٌ: الظّالِمُ والظَّلُومُ والظَّلّامُ. فالظّالِمُ: ﴿فَمِنهم ظالِمٌ لِنَفْسِهِ﴾ [فاطر: ٣٢] والظَّلُومُ: ﴿إنَّهُ كانَ ظَلُومًا جَهُولًا﴾ [الأحزاب: ٧٢] والظَّلّامُ إذا كَثُرَ ذَلِكَ مِنهُ، ولِلَّهِ في مُقابَلَةِ كُلِّ واحِدٍ مِن هَذِهِ الأسْماءِ اسْمٌ فَكَأنَّهُ تَعالى يَقُولُ: إنْ كُنْتَ ظالِمًا فَأنا غافِرٌ وإنْ كُنْتَ ظَلُومًا فَأنا غَفُورٌ، وإنْ كُنْتَ ظَلّامًا فَأنا غَفّارٌ: ﴿وإنِّي لَغَفّارٌ لِمَن تابَ وآمَنَ﴾

BACA JUGA  Ngaji Tafsir: Awas Jangan Pernah Caci Maki Kaum Difabel

Artinya: “Sebuah catatan: Seorang hamba ini mempunyai tiga nama untuk setiap kali berbuat kesalahan yaitu zalim, zalum dan zalam. Zalim adalah adalah berbuat yang aniaya sesekali atau karena kealpaan diri. Dan zalum adalah orang yang sering melakukan perbuatan aniaya atau maksiat dan zalam adalah orang yang perbuatan buruknya sudah banyak tiada terkira. Terhadap kesalahan yang dilakukan manusia ini, maka Allah bersifat Ghafir untuk mengampuni dosa zalim, Ghafur untuk perbuatan zalum dan Ghaffar untuk perbuatan zalam”

Dari apa yang diterangkan Arrazi ini kita menjadi tahu bahwa Allah dalam memberikan ampunan itu ada tingkatnya. Setidaknya ada tingkatan, pertama Ghafir, kedua Ghafur dan ketika Ghaffar.

Walhasil janganlah kalian pernah berputus asa dari rahmat dan ampunan Allah, karena Allah itu telah memaklumatkan diri ada 3 tingkatan ampunan untuk kesalahan hambanya. Wallahu A’lam Bishowab

Ahmad Khalwani, M.Hum
Ahmad Khalwani, M.Hum
Penikmat Kajian Keislaman

Mengenal Harakatuna

Artikel Terkait

Artikel Terbaru